Warga Desa Air Buluh Melayur Jalur Perdana dengan Kompak

Warga Desa Air Buluh Melayur Jalur Perdana dengan Kompak
Bupati bersama Waka II DPRD menyukutkan api untuk melayur jalur di Desa Air Buluh Kec. Kuantan Mudik

Kuantan Mudik- Dengan semangat gotong royong dan kekompakan masyarakat Desa Air Buluh Kecamatan Kuantan Mudik, Jalur Baru yang bernama Putri Simambang Biru Uluh Sungai Putat di layur pada malam ini, Selasa (30/04/2024).

Penjabat Kepala Desa Air Buluh Imelda mengucapkan terimakasih atas kehadiran Bupati beserta rombongan yang di sela sela kesibukan Bupati masih bisa menyempatkan hadir di desa paling ujung yang berbatasan dengan Provinsi Sumbar ini. Tuturnya.

Ketua Pelaksana Pembuatan Jalur Baru, Alek Syaputra, mengucapkan terimakasih yang mendalam atas kehadiran Bupati Kuansing berserta romobongan. Ini merupakan Pembuatan jalur perdana bagi masyarakat Desa Air Buluh, tentu dengan semangat kebersamaan.

Bupati Kuantan Singingi Dr H Suhardiman Amby, MM dalam arahannya mengapresiasi masyarakat air buluh karna kompak dalam pembuatan jalur perdana dengan panjang 32 meter. Ia berharap jalur baru ini bisa berprestasi diberbagai gelanggang yang ada nantinya. Ucap Datuk Panglimo Dalam itu.

Turut hadir Asisten II, Asisten III, Waka II DPRD Kuansing, Ketua Koni, Direktur RSUD, Kepala OPD, Camat Kuantan Mudik, Forkopimcam, dan segenap lapisan Masyarakat Desa Air Buluh yang meramaika acara pelayuran jalur sekaligus audiensi Bupati Kuansing.

#Kuansing